Template information


Home » » Resep Membuat Puding Coklat

Resep Membuat Puding Coklat


Resep membuat puding coklat

Puding merupakan makanan vavorit sebagian orang, puding sering dijadikan sebagai makanan keluarga ataupun sebagai pelengkap hidangan pada hajatan atau acara-acara tentu. Puding termasuk jenis makanan yang terasa manis serta bentu dan warna yang menarik dipandang apalagi dijadikan bahan santapan. Mengenai bahan-bahan yang diperlukan dalam pembuatan puding akan kami jelaskan disini: 









Bahan-bahan utama pembuatan puding antara lain:
·         6 kuning telur
·         3 putih telur
·         80g gula pasir
·         50g tepung terigu
·         25g coklat bubuk
·         1/2sdt baking powder
·         75g margarin,

Bahan sirup
·         1sdm gula pasir
·         1sdm air hangat
·         2sdm rhum

Bahan 1
·         250ml susu cair
·         15g coklat bubuk
·         2sdt agar-agar bubuk
·         60g gula pasir
·         2putih telur
·         1/8 sdt garam


Bahan 2
·         300 ml air
·         50 g gula pasir
·         1/2 sdt agar-agar bubuk
·         1/8 sdt jeli instan bubuk
·         15g coklat bubuk
·         100g coklat masak, potong-potong

Cara membuat:
·         Cake:  Kocok telur dan gula pasir hingga mengembang. Tambahkan tepung terigu, coklat bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata. Masukkan margarin cair, aduk perlahan. Tuang ke dalam loyang bulat 24 cm yang telah dioles margarin dan dialas kertas roti. Oven dengan suhu 190 derajat Celcius selama 20 menit hingga matang. Angkat cake, buang bagian kulitnya. Masukkan kembali ke dalam loyang bulat 22 cm yang dialas plastik. Siram dengan bahan sirup. Sisihkan.


·         Bahan 1: Campur agar-agar bubuk, 30 gram gula pasir, coklat bubuk, dan susu cair. Masak dengan api kecil hingga mendidih. Angkat, biarkan hangat. Kocok putih telur dan garam hingga setengah mengembang. Tambahkan sisa gula pasir sedikit demi sedikit sambil dikocok hingga mengembang. Tuang rebusan puding sedikit demi sedikit sambil dikocok dengan kecepatan rendah. Tuang ke atas cake. Biarkan beku.

·         Bahan 2: Campurlah agar-agar bubuk, jeli instan bubuk, gula pasir, coklat bubuk, dan air. Masak dengan api yang kecil sehingga mendidih. Tambahkan potongan coklat masak. lalu aduk hingga larut. kemudia tuang perlahan ke atas bahan I. lalu dinginkan.
·         Keluarkan dari Loyang, dan potong sesuai selera, lalu sajikan.

 Artikel Terkait  
Kue Donat Crispy  
Kue Onde-onde 
Martabak Bangka 



Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. MY BLOG - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger